Apa itu Hospitality? Pengertian, Jenis, dan Pekerjaannya

hospitality adalah

Hospitality adalah konsep atau praktek memberikan layanan yang ramah dan menyenangkan kepada tamu atau pengunjung. Konsep ini terutama terkait dengan industri pariwisata dan perhotelan, di mana pelayanan yang ramah dan profesional sangat penting dalam menciptakan pengalaman yang positif bagi tamu.

Hospitality juga dapat merujuk pada sikap dan perilaku individu dalam menjalin hubungan interpersonal yang baik dan menghargai kebutuhan dan keinginan orang lain. Memberikan hospitality sangat berpengaruh pada kepuasan pelanggan. Itulah mengapa hal ini sangat penting bagi berjalannya bisnis.

Yuk pelajari lebih lanjut mengenai pekerjaan hospitality dan beberapa istilah di bidangnya berikut ini. 

Apa itu Hospitality?

Menurut kamus Oxford, arti hospitality adalah friendly, yang artinya ramah. Sedangkan dalam kamus online Merriam Webster, terdapat dua pengertian hospitality, yaitu hospitality yang berarti penerimaan, perilaku, atau perlakuan. Arti lainnya yakni, bisnis yang fokus melayani tamu.

Secara umum, hospitality adalah kegiatan di mana komunikasi terjadi antara tuan rumah (pemilik bisnis) dan tamu dengan cara menyediakan layanan akomodasi serta makanan dan minuman. Hospitality dapat dilihat dari berbagai perspektif seperti social, personal (private), commercial, industrial, business, dan venue. 

Sebagai contoh, secara sosial, hospitality adalah aktivitas relasional dan simbolik antara tuan rumah dan tamu, sehingga tamu merasa nyaman dan menyukai layanan keramahtamahan. Sementara itu, untuk staf perhotelan, hospitality berarti membantu tamu dan melayani mereka sebaik mungkin sampai tamu merasa nyaman dan betah. 

Jadi, sebenarnya hospitality bukan hanya tentang industri perhotelan seperti yang  kita ketahui secara umum. Konsep hospitality telah diatur dan disesuaikan dengan standar operasional masing-masing bisnis, yang mana cinta dan ketulusan menjadi dasar untuk menjamu dan melayani tamu.

Mengenal Lebih Jauh Bisnis Hospitality

Apa itu bisnis hospitality? Bisnis hospitality adalah industri yang mengacu pada bisnis yang menyediakan berbagai layanan, terutama pariwisata. Dalam kegiatan komersial, para penggiat ekonomi menggunakan istilah industri hospitality dalam konteks perhotelan sebagai jasa atau pelayanan yang bergantung pada tamu.

Tujuan bisnis hospitality adalah mendapatkan keuntungan dengan cara memberikan kesan dan pelayanan yang baik kepada pelanggan. Selain itu, adanya hospitality ini biasanya juga menjadi ciri khas suatu daerah bahkan negara, seperti kuliner dan daya tarik wisata lainnya yang dapat mengembangkan kegiatan ekonomi di kawasan wisata daerah maupun negara.

Bisnis hospitality adalah bisnis yang menerapkan konsep perilaku, kesopanan dan keramahan sebagai modal utama agar bisnis dapat berkembang dengan baik. Karyawan dalam industri ini memerlukan pelatihan khusus serta kesadaran situasional tanpa mengurangi tingkat pelayan terbaik untuk para tamu.

Bisnis ini tak hanya banyak diincar oleh para mahasiswa dan siswa  SMK jurusan pariwisata atau tata boga, tapi juga pekerjaan yang dicari anak SMA

Belajar Berbagai Skill Baru bareng Expert di Upskill Sekarang

Jenis-Jenis Hospitality

Bisnis hospitality tidak hanya menyediakan jasa akomodasi atau hotel saja. Perlu diketahui bahwa bisnis hospitality secara umum terbagi menjadi empat jenis, antara lain:

1. Rekreasi

Rekreasi merupakan kegiatan yang bertujuan menyegarkan tubuh dan pikiran. Tentunya semua aktivitas difokuskan pada relaksasi dan kesenangan. Contoh bisnis hospitality dalam rekreasi adalah bioskop, taman hiburan, taman bermain anak, dan fasilitas rekreasi seperti waterboom atau lainnya. 

Secara umum, dalam industri rekreasi, pemberian souvenir pada orang yang memiliki keanggotaan, fasilitas gedung, layanan pelanggan, serta bonus untuk akses ke kawasan rekreasi merupakan langkah menjanjikan  untuk menggerakkan bisnis rekreasi.

2. F&B

Bentuk hospitality yang diberikan pada bisnis F&B di antaranya memberikan sajian berkualitas, rasa memuaskan, dan yang terpenting adalah pelayanan serta kebersihan makanan yang disajikan. Hal ini dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan.

3. Travel and Tourism

Travel dan tourism seringkali identik dengan jasa yang berkaitan dengan suatu tujuan wisata, yang  menggunakan sarana transportasi seperti bus, taksi, pesawat, kapal laut, kereta api, dan sebagainya. Perjalanan dan pariwisata adalah bagian dari bisnis hospitality. karena memberikan kemudahan bagi para pelancong ketika ingin pergi berlibur, bisnis, dan lainnya. 

4. Penginapan

Penginapan adalah bisnis hospitality yang menawarkan akomodasi untuk jangka waktu tertentu. Selain perhotelan, penginapan juga meliputi perkemahan, vila, dan lain-lain.  Dalam bisnis ini, target pasarnya biasanya wisatawan, baik mancanegara atau lokal. Dalam mengembangkan bisnis ini, kenyamanan dan kebersihan harus diperhatikan untuk meninggalkan kesan puas dan nyaman agar pelanggan mau kembali menggunakan layanan yang diberikan.

Tugas Hospitality

Berikut adalah beberapa tugas dan tanggung jawab dari petugas hospitality dalam industri perhotelan dan pariwisata.

Di Perhotelan

Masing-masing tugas petugas hospitality dalam hotel adalah sebagai berikut:

1. Resepsionis

Area resepsionis adalah tempat pertama yang didatangi tamu saat memasuki hotel. Tugas resepsionis adalah adalah melayani pelanggan yang ingin memesan kamar, mengecek ketersediaan kamar dan reservasi kamar. Selain itu, resepsionis harus memproses check-in tamu hingga kunci kamar diserahkan kepada tamu dan menjawab semua pertanyaan tamu dengan ramah.

2. Porter

Setiap hotel memiliki porter yang tugasnya membawa barang bawaan tamu saat check-in dan check-out. Porter harus segera menyapa ketika tamu datang untuk memesan hotel. Selain itu, porter bertugas membantu mengangkut barang para tamu ke kamar yang dipesan. Porter juga harus memastikan tidak ada masalah pada kamar yang dipesan oleh tamu, sehingga dapat menggunakannya dengan baik.

3. Concierge

Concierge adalah pegawai yang membukakan pintu bagi tamu yang datang dan menyapa setiap orang yang masuk dengan ramah. Seorang concierge harus mampu bekerja secara formal maupun informal di lapangan.

Di Bidang Pariwisata

Sementara itu, beberapa tugas dari petugas hospitality dalam bidang kuliner di antaranya:

1. F&B

Food and beverage adalah profesi yang memiliki tugas yang berhubungan dengan hospitality. Karena tugasnya mengatur makanan atau minuman yang disajikan kepada para tamu sesuai dengan standar kualitas yang berlaku.

2. Konsultan Pariwisata

Tugas seorang konsultan yang bergerak di bidang pariwisata adalah memberikan pelayanan, membantu memecahkan masalah atau memberikan nasihat di bidang pariwisata.

3. Tour Guide

Tugas pemandu wisata atau tour guide adalah melakukan perjalanan bersama wisatawan mancanegara atau lokal yang membutuhkan pemandu. Selain mendampingi wisatawan, guide juga harus bisa menjelaskan tempat-tempat yang akan dikunjungi.

Cari Tau Level Bahasa Inggris Kamu Sekarang, Yuk!

Contoh Pekerjaan di Bidang Hospitality 

Pekerjaan yang  paling terkenal di industri hospitality adalah hotel dan pilihannya, seperti pelayan, resepsionis, housekeeping, dan manajer. Karenanya, jurusan hospitality dalam perkuliahan didominasi dengan perhotelan atau pariwisata. Padahal, karir di bidang ini beragam dan bisa disesuaikan dengan minat dan keahlian kamu, lho. Berikut di antaranya.

1. . Tour Guide 

Salah satu contoh pekerjaan hospitality adalah travel, maka kamu bisa mencoba pekerjaan sebagai tour  guide, yaitu orang yang memandu wisatawan lokal dan internasional di suatu tempat. Pemandu wisata biasanya bekerja di biro perjalanan atau mandiri. 

Tugas utama seorang pemandu wisata adalah bertindak sebagai pemandu, sehingga mereka yang bergerak di bidang ini harus memiliki pengetahuan yang luas dan penggunaan bahasa asing yang kompeten, seperti bahasa Inggris dan bahasa Mandarin. 

 2. Resepsionis

Resepsionis tidak hanya terdapat pada hotel saja, tapi juga bisa bekerja di agen perjalanan, akomodasi, atau restoran. Tugas utama resepsionis adalah melayani, membantu membuat reservasi, dan memeriksa tamu yang datang. 

3. Sous Chef 

Sous chef adalah pekerjaan hospitality yang dibutuhkan di hampir semua akomodasi, terutama di hotel bintang lima. Bekerja dalam posisi ini membutuhkan pelatihan kuliner dan pendidikan formal. Sous chef bertugas menyiapkan hidangan yang menarik untuk para tamu, menentukan jadwal kerja dan operasional dapur, memastikan kualitas makanan, dan menyusun penampilan hidangan sebelum disajikan.  

4. Wedding Organizer dan Bridal Consultant 

Jika kamu tertarik dalam perencanaan, cobalah bekerja sebagai perencana pernikahan dan konsultan pernikahan. Profesi ini bertanggung jawab atas perencanaan pernikahan. Secara garis besar, profesi ini tidak jauh berbeda dengan event organizer.

5. Manajer Umum 

Manajer umum adalah pekerjaan bergaji tinggi di bidang hospitality yang bertanggung jawab atas kelancaran seluruh perusahaan. Peran manajer umum adalah memastikan operasi hotel yang optimal, meminimalkan masalah yang disebabkan oleh ketidakpuasan pelanggan dan mengambil keputusan.

Istilah-Istilah Terkait Hospitality di Hotel

Beberapa istilah-istilah yang berkaitan dengan hospitality di hotel adalah sebagai berikut: 

  • Bellboy: Seseorang yang bertanggung jawab untuk membantu tamu hotel dengan membawa koper, membersihkan kamar, membeli barang, dan layanan tamu lainnya. 
  • Suite room: Kamar terbaik dan termahal di hotel. 
  • Double bed: Kamar dengan dua tempat tidur kecil.
  • Single bed: Satu kamar dengan tempat tidur besar, sering disebut kamar king size.
  • Pool side: Kamar yang terletak tepat di sebelah kolam renang.
  • Breakfast: Sarapan.
  • Buffet: Makanan disajikan dalam bentuk prasmanan. 
  • A la Carte: Penyajian makanan secara taking order.
  • Cocktail: Minuman dengan alkohol.
  • Mocktail: Minuman non-alkohol.
  • Reserve atau booking: Pesan kamar.
  • Blocking rom: Sebuah ruangan tertutup untuk tujuan tertentu. 
  • Check-in: Saat tiba dan pengambilan kunci.
  • Check out: Saat check out dan membayar tagihan kamar hotel.
  • Room rate or rate : Harga atau biaya sewa kamar.
  • Contract rate: Harga kamar yang diberikan pihak hotel kepada biro perjalanan sesuai ketentuan.
  • Agent rate: tarif kamar khusus untuk biro perjalanan.
  • Lobby: Ruang utama hotel.
  • Fully booked: Ketersediaan kamar yang terjual habis. 
  • Deluxe room: kamar dengan kondisi standar. 
  • Superior room: kamar dengan kondisi lebih tinggi dari standar, tetapi di bawah suite. 
  • Bar or Lounge: Tempat santai seperti restoran dengan alunan musik di dalamnya.
  • Concierge: Departemen pelayanan tamu hotel.
  • Pick up service: layanan penjemputan dan pengiriman. Biasanya dari bandara ke hotel dan sebaliknya. Pelayanan ini dapat menggunakan peralatan operasional hotel atau sebagian bekerja dengan rental mobil.
  • Kompensasi: Layanan tambahan yang ditawarkan kepada tamu untuk mengkompensasi kesalahan mereka karena kesalahan atau kelalaian oleh hotel. 
  • Vacuuming: Membersihkan kotoran dari ruangan atau kolam

Baca selengkapnya di : Panduan Bahasa Inggris untuk Perhotelan dan Tourism

Nah, itulah penjelasan mengenai hospitality dan beberapa pekerjaan yang berkaitan. Bisa disimpulkan bahwa hospitality adalah salah satu hal penting yang harus dipenuhi oleh para pemilik bisnis, terutama perhotelan dan pariwisata.

Kalau kamu berminat untuk bekerja di bidang hospitality, kamu mungkin perlu untuk mengikuti tes kepribadian minat dan bakat untuk melihat apakah kamu cocok bekerja di bidang ini. 

Selain itu, berbicara mengenai pelayanan perhotelan, apabila Sobat Cakap ingin meningkatkan layanan terbaik bagi tamu, ikuti saja Pelatihan Perhotelan untuk Karyawan melalui Training Karyawan Perusahaan di Cakap Korporasi. Daftarkan perusahaan kamu sekarang juga!

Baca juga:

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.