12 Contoh Foto CV Lamaran Kerja serta Ukuran & Tipsnya

foto untuk cv

CV adalah salah satu berkas melamar kerja yang penting. Salah satu elemen yang harus ada yaitu bagian foto. Kalau di tanya, CV harus menggunakan foto apa? Yang pasti foto untuk CV melamar kerja  adalah foto profesional yang melihatkan bagian bahu ke atas atau sering disebut dengan angle headshot. 

Foto yang dicantumkan dalam CV tersebut nantinya bisa menjadi first impression HRD terhadap dirimu. Oleh karena itu, Sobat Cakap wajib mengetahui bagaimana cara mencantumkan foto untuk CV yang baik dan benar. Yuk, cari tahu selengkapnya! 

Table of Contents

Tips Menyiapkan Foto untuk CV yang Benar

Ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan ketika mencantumkan foto untuk CV, berikut beberapa tips yang dapat kamu ikuti. 

1. Sediakan Foto Terbaru

Kamu wajib mencantumkan foto dirimu yang paling baru dalam CV. Hal ini bertujuan agar rekruter dapat mengenali dirimu dengan mudah saat interview. Maka dari itu hindarilah menggunakan foto yang sudah lama diambil atau foto yang memiliki perbedaan jauh dengan dirimu yang sekarang. 

2. Apakah Foto di CV Harus Formal?

Jika di lowongan pekerjaan disebutkan harus mencantumkan foto formal maka kamu wajib mengikutinya. Namun, jika nggak ada ketentuan tersebut kamu cukup menggunakan foto kasual yang memberikan kesan profesional. Pastikan juga agar wajahmu terlihat dengan jelas dalam foto tersebut. 

3. Gunakan Make Up Senatural Mungkin

Sobat Cakap boleh banget untuk menggunakan riasan wajah atau make up pada foto untuk CV. Meski demikian, pastikan kamu menggunakan riasan yang natural dan masih terlihat seperti dirimu biasanya. Jangan sampai kamu membuat HRD pangling karena dandananmu sehari-hari jauh berbeda dengan kamu di foto CV. 

4. Rapikan Rambut

Pastikan agar rambut milikmu tertata dengan rapi serta pastikan juga untuk mengikuti standar kerapian yang diminta. Misalnya ada perusahaan yang mewajibkan laki-laki tidak boleh gondrong atau yang wanita wajib mengikat rambut. Jika tidak ada ketentuan tersebut kamu cukup menata rambut serapi mungkin agar wajahmu terlihat dengan jelas di foto. 

5. Foto untuk CV Pakai Baju Apa?

Untuk menunjukkan bahwa kamu adalah sosok yang profesional maka kamu sebaiknya menggunakan pakaian yang terkesan formal seperti jas, blouse, batik, kemeja putih, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu, pastikan juga agar pakaian yang kamu gunakan rapi dan tidak kusut agar lebih enak dilihat. 

6. Pilih Foto Close Up

Umumnya, kamu nggak perlu menampilkan seluruh tubuh pada foto untuk CV, kecuali jika hal tersebut diminta oleh perusahaan. Kamu bisa menggunakan foto close-up yang menampilkan bagian dada hingga ke bagian wajah. Foto jenis close-up ini adalah jenis yang paling umum digunakan untuk CV dan lamaran kerja. 

7. Berpose dengan Percaya Diri

Cobalah berpose setegak mungkin agar memberikan kesan profesional dan elegan serta angkat sedikit dagumu untuk menampilkan wajah secara lebih jelas. Kemudian berikan senyuman tipis untuk memberikan kesan ramah dan aura yang positif. Jangan pernah berfoto dalam keadaan menunduk sebab kamu akan terkesan kurang percaya diri. 

8. Gunakan Latar Belakang yang Sesuai

Foto formal menggunakan latar belakang foto yang dapat disesuaikan dengan tahun lahir. Jika kamu lahir pada tahun genap maka gunakanlah latar berwarna biru. Jika kamu lahir pada tahun ganjil gunakan latar berwarna merah. Sedangkan untuk foto CV yang lebih kasual cukup menggunakan latar belakang yang polos dan tidak mencolok. 

9. Apakah Foto CV Boleh Selfie?

Kamu sebaiknya tidak mencantumkan foto selfie untuk CV lamaran kerja milikmu. Hal ini dikarenakan foto selfie akan membuat dirimu terkesan tidak serius dalam mencari kerja. Oleh karena itu siapkanlah foto untuk CV dengan sebaik mungkin, jika perlu gunakan jasa fotografer agar hasilnya lebih maksimal. 

10. Foto CV Berhijab

Jika kamu adalah seorang wanita berhijab maka pilihlah hijab dengan warna yang cocok dengan latar belakang foto dan jangan gunakan pilihan warna yang mencolok. Kenakan juga jenis hijab yang sesuai dengan bentuk wajah agar wajah milikmu dapat terlihat dengan jelas di foto. Serta hindari penggunaan hijab dengan motif yang berlebihan. 

Temukan dan Bangun Karier Masa Depan di Perusahaan Impian

Ukuran Foto untuk CV

Ukuran foto CV lamaran kerja berbeda-beda tergantung ketentuan yang ditetapkan oleh perusahaan tempatmu melamar pekerjaan. Untuk jaga-jaga kamu bisa mempersiapkan ukuran foto standar yaitu ukuran 2×3, 3×4, dan 4×6. 

Meskipun jarang, ada juga perusahaan yang meminta foto full body sehingga ukuran yang diminta kemungkinan lebih besar. Maka dari itu kamu wajib memperhatikan secara jelas ketentuan yang ditetapkan oleh perusahaan agar tidak terjadi kesalahan. 

Kamu juga bisa mencari tahu berapa foto untuk melamar kerja selengkapnya pada artikel berikut, ya : Panduan Ukuran Foto untuk Melamar Kerja yang Benar dan Profesional

Manfaat Foto dalam CV Lamaran Kerja

Foto dalam CV lamaran kerja memiliki sejumlah manfaat yang dapat menentukan apakah kamu layak bekerja di perusahaan tersebut. Berikut beberapa manfaat foto dalam CV lamaran kerja.

1. Membangun Personal Branding

Mencantumkan foto dalam CV membuatmu terlihat lebih dapat dipercaya oleh pihak perusahaan. Kamu juga disarankan untuk mencantumkan foto yang sama di CV, Resume, dan Portofolio agar dapat membangun citra profesional dan konsisten. 

2. Orang Lebih Tertarik pada Gambar

Kebanyakan orang lebih suka melihat konten visual ketimbang tulisan. Maka dari itu CV yang mencantumkan foto punya kemungkinan yang lebih besar untuk dapat memperoleh perhatian pihak recruiter

3. Memberikan Kesan Profesional

Dengan mencantumkan foto milikmu di dalam CV maka perusahaan tentunya akan merasakan keseriusanmu dalam melamar pekerjaan. Hal ini tentunya menjadi nilai tambah yang dapat membuat dirimu diterima oleh perusahaan tersebut. 

Contoh Foto untuk CV

Berikut kami berikan beberapa contoh foto untuk CV yang dapat kamu jadikan sebagai bahan referensi.  

1. Contoh Foto CV Wanita

contoh foto wanita untuk cv

2. Contoh Foto CV Wanita Berhijab

contoh foto cv wanita berhijab
contoh foto cv wanita hijab

3. Contoh Foto CV Pria

contoh foto CV pria

Nah, itulah itu dia pembahasan mengenai foto untuk CV yang penting banget buat Sobat Cakap yang saat ini sedang mencari pekerjaan. Kamu bisa mengikuti tips dan contoh yang telah Cakap berikan, tapi jangan lupa untuk memperhatikan persyaratan dari perusahaan terlebih dahulu, ya! Semoga bermanfaat! 

Sembari mempersiapkan berkas syarat lamaran kerja, Sobat Cakap bisa menemukan lowongan kerja terbaru di Cakap Career, lho! Ada banyak lowongan kerja untuk berbagai bidang dan lokasi yang mungkin sesuai dengan pendidikan dan pengalaman Sobat Cakap. Segera cek Cakap Career, yuk! #SiapaCakapDiaDapat

Baca juga: 

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.