Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Contohnya

Belajar 16 Tenses dalam Bahasa Inggris
Photo by Thought Catalog on Unsplash

Belajar bahasa Inggris tidak pernah lepas dari yang namanya 16 tenses yang merupakan salah satu formula tata bahasa berdasarkan waktu.

Mengenal tenses sendiri termasuk salah satu hal yang wajib kamu kuasai dalam belajar bahasa Inggris.

Pada dasarnya, tenses dalam bahasa Inggris dibagi berdasarkan waktunya, yaitu:

Sekarang (Present)

Masa Lalu (Past)

Masa Depan (Future)

Biar nggak bingung, langsung baca penjelasan masing-masingnya ya! kita mulai dari yang pertama.

01. Simple Present Tense

Salah satu tenses yang berfungsi untuk menyatakan fakta, kebiasaan, dan juga kejadian-kejadian yang terjadi pada saat sekarang

Rumus Simple Present Tenses

S + Verb 1

Contoh Simple Present Tenses

  • She is so beautiful
  • He is so handsome
  • He always works very hard in the oil company

02. Present Continuous Tense

Biasa digunakan untuk menunjukkan sebuah aksi atau kejadian yang sedang terjadi pada saat pembicaraan sedang berlangsung.

Selain itu, present continuous tense ini juga bisa digunakan untuk membuat suatu rencana di masa depan.

Rumus present continuous tense 

S + Am/Is/Are + Verb –ing (Continuous Form)

Contoh penggunaan present continuous tense 

  • Look! She is talking with the teacher.
  • Talita is driving a motorcycle to Bandung now.
  • The train is arriving in an hour.

03. Present Perfect Tense

Bisa dikatakan, present perfect tense ini adalah sebuah tenses yang fungsinya adalah untuk menunjukkan suatu hasil.

Intinya, present perfect tense ini berfungsi untuk menunjukkan aksi yang masih berlangsung atau baru saja selesai.

Rumus Present Perfect Tense 

S + Has / Have + Verb 3 (Past Participle)

Contoh penggunaan Present Perfect Tense 

  • I’ve read his novel
  • I have lived in Yogyakarta for 5 years
  • He has already finished his Test TOEFL

04. Present Perfect Continuous Tense

Present Perfect Continous Tense adalah memiliki fungsi untuk menjabarkan suatu tindakan yang telah selesai di masa lampau atau tindakan yang telah dimulai di masa lalu dan masih terus berlangsung hingga sekarang.

Biasanya Present Perfect Continuous Tense ini memiliki durasi waktu tertentu dan mempunyai relevansi dengan kondisi yang ada sekarang.

Rumus present perfect continuous tense

S + Has/Have + Been + Verb -ing (Continuous Form)

Contoh penggunaan present perfect continuous tense 

  • He has been working in the company since 1998.
  • The baby has been playing with a toy for an hour.
  • The construction laborers are hungry since they have been removing the material

05. Simple Past Tense

Simple Past Tense adalah keterbalikan dari Simple Present Tense yang berfungsi untuk menjabarkan suatu kejadian yang telah terjadi di masa lampau.

Rumus Simple Present Tenses

S + Verb 2

Contoh Simple Present Tenses

  • Last month, she always met her boyfriend.
  • The party started at 09:00 a.m
  • I sent you a letter yesterday

06. Past Continuous Tense

Tenses  ini sering digunakan untuk menjabarkan suatu kejadian yang sedang berlangsung di waktu tertentu pada masa lalu.

Apabila kita sering membaca sebuah cerita, di situ biasanya ada dua buah kejadian di masa lampau dimana satu kejadian menginterupsi kejadian yang sedang berlangsung.

Nah, kejadian yang diinterupsi itulah yang mengunakan past continuous tense.

Rumus Past Continuous Tense 

S + Was/Were + Verb –ing (Continuous form)

Contoh penggunaan past continuous tense 

  • She was reading when I entered the room.
  • Miami team was playing basketball all day yesterday
  • I was sleeping when the motorcycle crashed my home last night

07. Past Perfect Tense

Past Perfect Tense digunakan untuk menunjukkan suatu kejadian yang terjadi sebelum waktu tertentu di masa lampau.

Pada dasarnya, past perfect tense ini lebih menekankan fakta ketimbang durasi.

Jadi intinya, past perfect tense ini pada penggunaannya lebih untuk menyatakan bahwa suatu aksi telah selesai di masa lalu, sebelum aksi lainnya terjadi di masa lalu pula.

Rumus past perfect tense 

S + Had + Verb 3 (Past Participle)

Contoh past perfect tense 

  • She broke my heart after I had given everything I have
  • That all I could give to her before she died last month.
  • When he came last night, the drink had run out

08. Past Perfect Continuous Tense

Past Perfect Continuous Tense berfungsi untuk menunjukkan sebuah peristiwa yang terjadi di masa lalu dan telah selesai pada suatu titik tertentu di masa lalu pula.

Hanya saja, tense ini lebih menekankan pada durasi kejadian tersebut.

Rumus Past Perfect Continuous Tense 

S + Had + Been + Verb –ing (Continuous Form)

Contoh penggunaan Past Perfect Continuous Tense

  • When the guest came, we had been waiting for an hour
  • He had been standing in front of the door for an hour before it was opened
  • He was annoyed since he had been waiting for 3 hours at the train station

09. Simple Future Tense

Simple future tense berfungsi untuk menjabarkan suatu tindakan di masa yang akan datang.

Selain itu, simple future tense ini juga bisa digunakan untuk membuat keputusan di masa depan secara spontan

ataupun asumsi yang berhubungan dengan masa yang akan datang.

Rumus Simple Future Tense 

S + Will + Verb 1 (present form)

atau

S + be (is /are/am) + going to + Verb 1 (present form)

Contoh Simple Future Tense 

  • He is going to be a writer after he graduates next year.
  • You will win the game online
  • I am going to meet him tomorrow

10. Future Continuous Tense

Fungsi dari future continuous tense adalah untuk menunjukkan suatu peristiwa atau tindakan yang akan terjadi di waktu tertentu pada masa yang akan datang dan juga aksi yang pasti akan terjadi dalam waktu dekat di masa depan.

Rumus Future Continuous Tense 

S + Will + Be + Verb –ing (Continuous form)

Contoh penggunaan Future Continuous Tense 

  • Aldi will be working at the office when you arrive
  • She will be sleeping at 11 p.m
  • She will be delivering the speech to undergraduates at 4 p.m tomorrow afternoon

11. Future Perfect Tense

Menurut fungsinya, future perfect tense ini dapat digunakan untuk mengungkapkan bahwa suatu aktivitas sudah akan selesai pada suatu titik waktu di masa yang akan datang.

Intinya, future perfect tense ini menekankan pada tindakan yang akan berakhir pada waktu tertentu di masa depan.

Rumus Future Perfect Tense 

S + Will + Have + Verb 3 (Past Participle)

Contoh penggunaan Future Perfect Tense 

  • He will have left work at 5 p.m
  • I will have finished the homework by the time my father gets home
  • You will have done the same work for 4 years

12. Future Perfect Continuous Tense

Future perfect continuous tense ini berfungsi untuk mengungkapkan bahwa suatu aksi akan sudah berlangsung selama sekian lama, pada titik waktu tertentu di masa depan.

Intinya, future perfect continuous tense ini merupakan serangkaian aksi yang terjadi sebelum waktu tertentu di masa yang akan datang.

Rumus Future Perfect Continuous Tense

S + Will + Have + Been + Verb –ing (Continuous Form)

Contoh penggunaan Future Perfect Continuous Tense

  • The Dog will have been sleeping long when you get home
  • She will have been taking charge of the team for the next hour
  • Chika will have been waiting for three months when the corn is ready to harvest

13. Simple Past Future Tense

Simple past future tense menyatakan suatu tindakan atau peristiwa yang akan dilakukan, membuat prediksi, dan membuat janji di masa depan pada saat berada di masa lalu.

Rumus Simple Past Future Tense 

S + Would + Verb 1

Contoh penggunaan Simple Past Future Tense 

  • He said that he would leave in five days
  • She would forgive you
  • She promised she would give me a box of tiramisu cake

14. Past Future Continuous Tense

Past Future Continuous tense menyatakan situasi ataupun tindakan pengandaian yang sedang berlangsung, apabila kondisi tidak langsungnya terpenuhi.

Artinya, past future continuous tense ini menekankan pada serangkaian atau durasi suatu aksi yang terjadi, dan juga bisa digunakan untuk kalimat tidak langsung.

Rumus Past Future Continuous Tense

S + Would + Be + Present Participle

Contoh penggunaan Past Future Continuous Tense

  • I would be attending the conference if I was in Yogyakarta, but now I’m not in Yogyakarta.
  • I made a promise that I would be doing my homework all day long tomorrow.
  • I would be singing the Indonesia anthem last Sunday.

15. Past Future Perfect Tense

Past Future Perfect Tense digunakan untuk menggambarkan situasi di mana kita merencanakan atau mengandaikan sesuatu di masa lampau tetapi tidak berhasil dilaksanakan di masa kini.

Biasanya, past future perfect tense ini digunakan pada kalimat tidak langsung.

Rumus Past Future Perfect Tense 

S + Would / Should + Have + Verb 3 (Past Participle)

Contoh penggunaan Past Future Perfect Tense 

  • If you had saved our diamond and foreign currency in a safety deposit box, they wouldn’t have gone
  • She told the students that they should have finished the homework this morning.
  • I should have seen Ariel Noah if I had come earlier.

16. Past Future Perfect Continuous Tense

Past future perfect continuous tense digunakan untuk menjelaskan suatu kejadian atau situasi yang sedang berlangsung dalam pengandaian pada suatu titik atau sepanjang suatu periode di masa lalu.

Rumus Past Future Perfect Continuous Tense 

S + Would/ Should + Have + Been + Present participle

Contoh penggunaan Past Future Perfect Continuous Tense 

  • By last Saturday, i should have been sailing for four days
  • At this time yesterday, Dicky would have been studying for three hours
  • I heard that you should have been teaching here for ten years by this August.
Lely
Saya adalah pencinta sastra dan gemar menyelami tulisan-tulisan lama. Saya percaya bahwa “Menulis, menciptakan ide/gagasan, dan berbagi pengetahuan adalah cara untuk tetap ada dalam pusaran sejarah”.

Tips & Trik E-Book

Lancar Bahasa Inggris Tanpa Buang Waktu Bertahun-tahun

Karyawan yang menguasai bahasa asing dapat potensi 10 – 20% gaji lebih besar.

    Saya bersedia menerima informasi & promosi seputar Cakap

      Saya bersedia menerima informasi & promosi seputar Cakap

      #SiapaCakapDiaDapat