Facebook Creator Studio, Fitur Monetisasi dengan Cara Pakai Berikut!

facebook-creator-studio

Siapa sih yang nggak pernah main Facebook? Aplikasi yang pernah booming di tahun 2010-an ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang paling banyak digunakan di Indonesia. Meskipun nama Facebook sendiri sudah sangat besar dan familiar, namun masih banyak yang belum begitu mengenal dan memahami salah satu fitur Facebook yang diluncurkan tahun 2017, yaitu Facebook creator studio. Padahal, ada banyak manfaat yang bisa didapat dari fitur Facebook yang satu ini, lho.

Agar kamu lebih memaksimalkan penggunaan Facebook, yuk mulai mengenal apa itu Facebook creator studio dan bagaimana cara menggunakannya agar bisa menambah penghasilan.

Facebook Creator Studio

apa-itu-facebook-creator-studio
Photo from Freepik

Facebook creator studio merupakan fitur yang sangat berguna bagi para social media marketer dan content creator. Hal tersebut sejalan dengan fungsi Facebook creator studio sendiri sebagai fokus utama dalam memantau konten yang dibuat. Di dalam Facebook creator studio, kamu bisa mengakomodir kebutuhan kontenmu, seperti meng-upload, mengagendakan terbitnya konten, melacak, dan memantau analytics kontenmu. Pada manfaat yang lebih besar, nantinya kamu bisa mengubah konten pada laman Facebook Creator Studio-mu menjadi sumber penghasilan (monetisasi).

Buat kamu yang penasaran dengan Facebook creator studio, kamu bisa mulai menggunakannya dalam laptop atau device yang kamu punya.

Fitur Facebook Creator Studio

fitur-facebook-creator-studio
Photo from Freepik

Ada banyak fitur yang bisa kamu coba dalam creator studio Facebook. Setidaknya ada 8 fitur yang bisa kamu gunakan dengan maksimal. Check it out!

Content Gallery

Content gallery adalah fitur yang disiapkan untuk memudahkan kamu mengategorikan konten dari tipenya. Di sini kamu akan mendapatkan rangkuman dari detail foto, video, dan konten apa saja yang sudah atau akan diunggah. 

Insights

Selanjutnya ada fitur insights. Fitur ini akan membantumu mengetahui apakah konten yang dimuat sudah mendapatkan hasil yang diinginkan. Dalam insights kamu akan melihat data-data analytics pada konten yang kamu buat.

Monetisasi

Para pengguna Facebook creator studio bisa memonetisasi akunnya melalui konten-konten yang dibuat dan diunggah. Ini adalah salah satu fitur menguntungkan yang bisa membantumu mendapatkan penghasilan.

Inbox

Inbox atau kotak masuk adalah fitur yang berguna untuk menerima atau mengirim pesan dari pengguna Facebook creator studio lainnya. Tidak hanya itu, fitur ini juga mampu mengolah pemberitahuan tentang jumlah likes dan komentar.

Laman Copyright

Seperti kebanyakan aplikasi sosial media lainnya, Facebook creator studio juga memiliki laman pengelolaan hak cipta atau rights manager. Fitur ini berfungsi untuk mendeteksi jika ada konten tiruan yang menyerupai kontenmu. Dengan begitu kamu bisa mengambil alih hak ciptanya.

Sound Collection

Fitur sound collection akan memudahkanmu mengakses berbagai macam musik bebas hak cipta dengan cuma-cuma. Selain musik, dalam fitur ini kamu juga akan menemukan macam-macam efek suara yang lucu dan keren.

Manajemen Konten

Facebook studio creator juga memiliki fitur management content. Di mana fitur ini bisa membantumu melakukan banyak hal dalam perkontenan, seperti mengunggah beberapa foto dan video secara bersamaan. Fitur ini juga mengizinkan kamu menyimpan postingan yang menurutmu menarik.

Live Dashboard

Satu lagi nih fitur keren yang ada di dalam Facebook creator studio, yaitu live dashboard. Melalui fitur ini kamu bisa membagikan siaran langsung ataupun siaran yang sudah selesai.

Monetisasi Creator Studio Facebook

monetisasi-creator-studio-facebook
Photo from Pixabay

Betul adanya bahwa Facebook creator studio bisa mendatangkan monetisasi. Artinya, fitur ini membantu para pengguna untuk mendapatkan penghasilan dari Facebook melalui seluruh konten-konten yang dibuat (tentu dengan syarat dan ketentuan yang berlaku). Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk monetisasi Facebook kamu.

Jeda Iklan

Jeda iklan bisa menjadi salah satu cara yang bisa mendatangkan monetisasi pada konten Facebook creators studio-mu. Kamu pasti pernah dong menemui iklan pendek di sebuah video atau konten yang sedang kamu tonton? Nah, untuk kamu yang memiliki konten dengan durasi video yang cukup lama, kamu bisa menyisipkan jeda iklan pada kontenmu.

Langganan Penggemar

Langganan penggemar ini biasanya dimanfaatkan bagi kamu yang sudah memiliki banyak followers. Melalui langganan penggemar kamu bisa mendapatkan insights dengan menyematkan tanda khusus bagi mereka yang berlangganan konten-kontenmu.

Kolaborasi dengan Konten Bermerk

Produk atau konten monetisasi tambahan yang bisa kamu coba adalah melakukan kolaborasi dengan sebuah merek bisnis (baik merek baru yang sedang naik daun, maupun yang namanya sudah besar). 

Cara Menggunakan Facebook Creator Studio

cara-menggunakan-creator-studio-facebook
Photo from Pexels

Bagi kamu yang pernah menggunakan media sosial lainnya, tentu tidak akan kebingungan untuk mengakses dan menggunakan Facebook creator studio. Cukup dengan mengunjungi website business Facebook creator studio, kemudian lakukan login agar dapat terhubung dengan akun Facebook-mu (kalau kamu belum memiliki akun Facebook sebelumnya, maka kamu harus membuatnya dulu).

Setelah berhasil login, kamu hanya tinggal mengikuti langkah-langkah sesuai dengan apa yang diarahkan. And done, kamu sudah langsung bisa mengakses fitur-fitur di dalamnya.

So guys, itu dia penjelasan lengkap mengenai Facebook creator studio. Buat kamu yang belum memanfaatkan aplikasi ini dengan maksimal, kamu bisa memulainya dari sekarang. Atau kamu juga bisa mengikuti kursus facebook ads dan marketing profesional.

Baca Juga:

Lely
Saya adalah pencinta sastra dan gemar menyelami tulisan-tulisan lama. Saya percaya bahwa “Menulis, menciptakan ide/gagasan, dan berbagi pengetahuan adalah cara untuk tetap ada dalam pusaran sejarah”.