Ide Jajanan Anak Sekolah yang Praktis, Murah, dan Bergizi

daftar-jajanan-anak-sekolah-yang-praktis-dan-murah

Membuat  bekal untuk anak di sekolah saja kadang tidak cukup. Para orang tua yang telaten, biasanya juga akan menyiapkan snack atau jajanan pendamping bekal utama bagi anaknya di sekolah. Namun terkadang, banyak orang tua yang bingung dan kerepotan untuk menyiapkan snack bagi anak-anaknya. But don’t worry Moms, karena di artikel ini akan tuntas mengupas ide jajanan anak sekolah yang praktis dan murah.

So, buat Moms and Dads yang sibuk dan nggak punya banyak waktu untuk siapin jajanan atau snack yang ribet, stay tuned terus ya!

Table of Contents

Snack for Kids

Pilihan jajanan atau snack untuk anak menjadi hal yang harus diperhatikan oleh orang tua. Baik snack homemade maupun snack yang dijual di pasaran atau supermarket. Ada banyak jenis jajanan atau snack yang bisa diberikan pada anak, dari mulai jajanan kue basah hingga kue kering, dari yang  berwarna netral hingga yang berwarna-warni, dan sebagainya.

Agar snack yang dikonsumsi anak tetap bergizi dan terjamin kesehatannya, Moms and Dads bisa menyelipkan bahan-bahan, seperti buah, sayur, kacang-kacangan, kismis, dll. Menyiapkan snack atau jajanan anak di sekolah merupakan sesuatu yang menarik Moms. Pasalnya, kalian bisa menginterpretasikan dan membuat jajanan sesuka hati kalian. Di situ, Moms bisa berkreasi dalam membuat jajanan yang unik dan beraneka ragam, namun tetap praktis.  

Kebutuhan snack atau jajanan pada anak menjadi hal yang harus dipenuhi. Dalam setiap harinya, anak setidaknya membutuhkan asupan snack dua kali sehari untuk memenuhi kebutuhan tumbuh kembang dan keaktifan mereka.

Tips Memilih Snack atau Jajan untuk Anak

Adapun dalam memilih jajanan anak di sekolah yang praktis dan murah, Moms perlu memperhatikan beberapa tips berikut:

(1) Hindari Makanan Junk Food

Jenis makanan junk food biasanya sangat digemari oleh anak-anak. Namun, perlu adanya kontrol pemberian makanan junk food atau makanan olahan kepada anak. Selain tidak sehat, makanan jenis ini juga bisa membuat anak lebih mudah lapar.

(2) Pilihlah Makanan yang Mengandung Serat dan Protein

Dalam memilih snack, pastikan snack tersebut mengandung banyak protein dan serat. Makanan yang mengandung protein, akan membuat anak merasa kenyang lebih lama. Sedangkan makanan yang berserat, tentunya akan membuat pencernaan anak lebih sehat. Pada dasarnya makanan-makanan yang disajikan sebagai snack harus mengandung nilai gizi yang cukup dan aman untuk anak.

(3) Bentuk dan Hias Snack Semenarik Mungkin

Di sini kreativitas orang tua dalam membuat jajanan akan sangat dibutuhkan. Alih-alih hanya membuat snack dengan bentuk yang sama dan membosankan, Moms bisa membuat snack berbentuk varitif, misalnya berbentuk bintang, bulan, dll. Moms juga bisa menghias snack untuk anak dengan beberapa topping yang mereka suka.

(4) Sajikan Snack yang Berwarna-warni

Anak-anak selalu suka makanan yang berwarna-warni daripada makanan yang polos. So, Moms bisa menambahkan beberapa varian snack dalam satu box snack si Kecil. Moms juga bisa menambahkan potongan beberapa buah, seperti mangga, apel, semangka, melon, dll.

Baca juga : 7 Makanan Anak yang Sehat & Tips Agar Gemar Mengonsumsinya

jajanan-anak-sekolah-yang-praktis
Photo from Freepik

Ide Jajanan Anak Sekolah yang Praktis dan Murah

Apa saja sih ide jajanan sekolah yang praktis dan murah yang tentunya bisa dibikin dari bahan-bahan yang ada di rumah? Yuk, langsung aja cek beberapa ide jajanan berikut ini!

(1) Telur Gulung

Jajanan yang satu ini kayaknya udah nggak asing lagi ya Moms. Telur gulung merupakan jajanan populer anak di sekolah. Jajanan yang satu ini ternyata bisa dibuat di rumah dengan cukup praktis dan mudah lho. Yuk, coba intip resepnya!

Bahan-bahan dan alat:

  • Telur
  • Penyedap rasa (lada, kaldu bubuk)
  • Minyak 
  • Tusuk sate


Cara membuat:

  • Pecahkan telur ke dalam mangkuk, kemudian tambahkan penyedap rasa
  • Kocok telur beberapa saat hingga cukup mengembang
  • Siapkan wajan penggorengan dan panaskan minyak
  • Ketika minyak sudah panas, goreng telur satu hingga dua sendok makan dengan api kecil
  • Setelah telur mengembang, gulung telur dengan tusuk sate dan tunggu hingga matang
  • Sajikan telur gulung dengan sedikit toping saus agar semakin nikmat


(2) Dadar Gulung

Kalau di atas bahas telur gulung, di ide jajanan kedua juga masih membahas seputar gulung-menggulung, yaitu dadar gulung. Namun, kedua jajanan tersebut tentu sangat berbeda baik dari resep maupun cara membuatnya. Dadar gulung termasuk jajanan tradisional yang praktis dan mudah untuk dibuat.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 
  • Air
  • Telur dan pewarna makanan (biasanya pewarna yang digunakan berwarna hijau)
  • Tepung tapioka
  • Gula pasir


Bahan isian dadar gulung:

  • Kelapa parut
  • Gula merah


Cara membuat:

  • Sebelum membuat adonan kulit dadar gulung, buat dulu isiannya. Masukkan gula merah ke dalam wajan, masukan air. Tunggu hingga gula larut
  • Masukkan kelapa parut ke dalam wajan berisi gula merah, kemudian aduk hingga merata. Tunggu beberapa saat hingga matang, lalu angkat dan diamkan hingga dingin
  • Lanjut ke proses pembuatan kulit dadar gulung. Campurkan tepung terigu, tapioka, telur, gula pasir, ke dalam wadah. Masukan air, dan aduk hingga membentuk adonan cair.
  • Panaskan wajan dengan api kecil, masukkan adonan cair tersebut ke dalam wajan. Ulangi hingga adonan habis.
  • Setelah itu isi kulit dadar gulung dengan isian yang sudah dibuat sebelumnya.
  • Lipat kulit dadar gulung seperti amplop, kemudian gulung hingga ujung.
  • Dadar gulung siap disajikan


(3) Mi Sosis

Jajanan di sekolah yang praktis dan mudah dibuat selanjutnya adalah mi sosis. Anak-anak suka sekali dengan sosis dan mi, jika keduanya digabungkan maka akan menjadi perpaduan jajanan yang paling digemari anak-anak. Berikut resepnya:

Bahan-bahan:

  • Sosis secukupnya
  • Satu bungkus mi instan atau mi telor
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  • Rebus mie hingga matang (tapi jangan terlalu lembek), lalu tiriskan dan campurkan dengan bumbunya
  • Potong sosis menjadi dua bagian, lalu bentuk ujungnya merupai bunga
  • Gulung sosis dengan mie yang sudah direbus, biarkan ujung sosis tetap terlihat dan tersisa.
  • Goreng mie sosis hingga cokelat keemasan.
  • Mie sosis siap dihidangkan, agar lebih sempurna, sajikan dengan saus secukupnya.


(4) Crouton Caramel

Moms sudah pernah dengar nama crouton sebelumnya? Crouton adalah jajanan yang terbuat dari roti tawar sebagai bahan utamanya. Jajanan ini sangat cocok untuk anak-anak, bahan-bahannya juga sangat mudah ditemukan di rumah.

Bahan-bahan:

  • Roti tawar
  • Gula pasir
  • Susu cair


Cara membuat:

  • Potong roti tawar menjadi bentuk kotak
  • Panaskan teflon, lalu panggang roti yang sudah dipotong hingga berubah warna menjadi cokelat keemasan dan kering
  • Selanjutnya, panaskan kembali teflon baru dan masukkan gula pasir. Aduk hingga bergelembung dan cokelat merata
  • Tuang susu cokelat ke dalam adonan gula pasir, aduk dan tunggu beberapa saat
  • Kemudian tuang saus susu dan gula pasir yang sudah menjadi karamel di atas roti tawar yang sudah dipanggang
  • Letakkan roti di atas loyang, panaskan hingga kering lalu sajikan.


(5) Tahu Aci

Tahu menjadi makanan yang cukup kaya akan protein dan bisa membuat si Kecil akan merasa kenyang lebih lama. Di bawah ini ada resep jajanan untuk anak di sekolah yang praktis dan mudah yang terbuat dari bahan utama tahu. Cek yuk apa saja bahan yang dibutuhkan dan bagaimana resepnya!

Bahan-bahan:

  • Tahu kuning atau tahu putih
  • Tepung tapioka
  • Tepung terigu
  • Bawang putih halus
  • Daun bawang dan daun selederi yang sudah dipotong kecil
  • Garam, penyedap rasa, dan kaldu bubuk
  • Air secukupnya


Cara membuat:

  • Potong tahu menjadi bentuk segitiga, lalu kerat sisi tahu yang akan diisi adonan
  • Rendam tahu ke dalam air yang sudah diberi sedikit garam
  • Siapkan wadah, lalu masukkan air mendidih dengan bawah putih yang sudah dihaluskan, potongan daun bawang dan seledri, garam, dan kaldu bubuk.
  • Kemudian masukkan tepung terigu dan tepung tapioka ke dalam wadah tersebut. Aduk hingga merata.
  • Ambil satu persatu potongan tahu. Masukkan adonan aci ke dalam sisi tahu yang sudah dikerat. Ratakan agar tidak mudah lepas.
  • Goreng tahu aci hingga matang dan berwarna keemasan. Agar tahu aci matang sempurna, goreng dengan api sedang.
  • Jika sudah matang, tiriskan dan siap untuk disajikan.

Nah Moms, demikianlah beberapa ide jajanan anak sekolah yang praktis dan murah. Resep-resep di atas bisa dipraktekkan dengan mudah di rumah. Bahan-bahan yang dibutuhkan juga bisa dibeli di warung terdekat. Jadi, mulai sekarang Moms bisa bikin jajanan dan camilan sendiri untuk anak. Selain lebih sehat, tentunya juga lebih hemat.

Setelah memenuhi kebutuhan akan makanan si Kecil, jangan lupa juga untuk memenuhi kebutuhan si Kecil lainnya. Salah satunya adalah kemampuan berbahasa asing. Yuk, bekali anak makin mahir berbahasa asing dengan mengikuti kelas bahasa Inggris anak di Cakap!

Referensi:
-idai.or.id
-realmomnutrition.com

Baca Juga:

Lely
Saya adalah pencinta sastra dan gemar menyelami tulisan-tulisan lama. Saya percaya bahwa “Menulis, menciptakan ide/gagasan, dan berbagi pengetahuan adalah cara untuk tetap ada dalam pusaran sejarah”.