Cakap Upskill: How to Boost Your Confidence

webinar upskill oktober

Usia remaja hingga dewasa muda adalah usia yang paling rentan terhadap keadaan seperti galau, insecure, moody, overthinking, dan sebagainya. Hal-hal tersebut sebenarnya sangat normal terjadi, tetapi kita harus tahu cara menghadapinya agar kepercayaan diri meningkat. 

Webinar Upskill kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana untuk meningkatkan kepercayaan diri. Webinar dengan tajuk “How to Boost your Confidence” ini diampu oleh seorang Consultant Liaison Psychiatrist yaitu dr. Santi Yuliani, M.Sc., Sp.KJ. 

Langkah Awal Meningkatkan Kepercayaan Diri

Kenali dan cari tahu kenapa kita tidak percaya diri dan cari tahu apakah kita merasakan insecure

Pahami apa itu insecure, yaitu perasaan cemas, ragu, atau kurang percaya diri sehingga membuat seseorang merasa tidak aman. Perasaan ini melibatkan perasaan, pikiran, dan perilaku. 

Kecemasan dan Kognitif Otak

Kecemasan adalah kondisi yang terjadi pada otak yang berdampak pada terganggunya pikiran dan juga menurunnya kesehatan fisik. Perlu diketahui bahwa kecemasan terjadi di otak dan merupakan sesuatu yang sangat wajar terjadi. 

Secara umum, ketika kita mendapat “ancaman” misalnya karena akan ujian, akan pindah kerja, dan sebagainya, ada bagian otak yang terangsang yaitu amygdala. Jika amygdala ini terangsang, ia akan menekan “panic button” yang mengirim sinyal pada bagian lain di otak untuk melepaskan hormon stes atau kortisol dan adrenalin. 

Sementara itu, hormon stres sendiri menyebabkan tiga kemungkinan reaksi atau respon, yaitu:

  • Fight (melawan)
  • Freeze (tidak melakukan apapun)
  • Flight  (lari dari ancaman/masalah)

Hormon stres ini hanya akan lepas jika respon kita adalah fight, tetapi pada orang yang memiliki kepercayaan diri rendah, responnya bisa menjadi freeze (tidak melakukan apapun) atau bahkan flight (lari dari masalah). 

Nah, hal ini lah yang sebaiknya dihindari karena akan menimbulkan masalah yang dapat berujung dengan gangguan kesehatan dan fungsi kognitif seperti. Gangguan kesehatan seperti asam lambung, migrain akut, dan sebagainya. Sementara penurunan fungsi kognitif misalnya: 

  • Fokus terganggu
  • Persepsi terganggu
  • Ingatan jangka pendek 
  • Sulit belajar hal baru
  • Sulit menemukan kata-kata 

Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri

Nah, setelah menyadari bahwa kecemasan, rasa insecure, dan ketidakpercayaan diri merupakan suatu kondisi yang terjadi di otak, hal-hal yang perlu dilakukan pun haruslah berkaitan dengan otak. 

1. Penuhi Energi Otak

Hal ini dapat dilakukan dengan berkegiatan di luar ruangan, jalan kaki atau cardio  selama 10–20 menit seminggu. Selain itu, kamu juga bisa melakukan latihan pernapasan di bawah paparan sinar matahari pagi antara jam 7–9. 

2. Nutrisi Otak 

Perbanyak konsumsi hal-hal yang baik untuk otak seperti 

  • Keluarga buah berries atau tomat cherry, 
  • Omega-3
  • Probiotik seperti yogurt/yakult
  • Minum air 8 gelas per hari
  • Hindari teh dan kopi di malam hari

3. Program

Setelah melengkapi energi dan nutrisi serta menyadari bahwa otakmu sedang dalam masalah, kamu bisa masuk ke tahap selanjutnya yaitu reprogramming. Hal ini dilakukan untuk mengubah cara kerja otakmu dalam menyikapi situasi kecemasan atau tidak percaya diri. 

1. Memperkaya sumber bacaan/informasi bagus

Perbanyak sumber bacaan dan informasi yang memberikan hal bermanfaat, bukan sebaliknya yang justru merangsang perasaan insecure.

2. Opini atau fakta

Latih otak untuk memisahkan opini dan fakta dengan cara mencar bukti-bukti yang mendukung pikiran tersebut. Jika tidak ada bukti, maka pikiran tersebut tidak perlu diyakini. 

3. Stop toxic positivity

Jangan melakukan toxic positivity kepada orang lain karena juga akan berdampak pada diri sendiri. Perlu dipahami bahwa masing-masing orang punya perjuangan yang berbeda.

4. Kita tidak wajib untuk selalu positif

Sangat wajar jika kita sedih, kecewa, takut, marah, dan jijik, karena itu semua adalah bentuk emosi yang dapat secara alami terjadi. 

5. Risiko dan manfaat

KIta perlu menimbang risiko dan manfaat atas setiap hal yang akan kita lakukan. Misalnya dalam memutuskan untuk menghadapi tantangan atau lari dari masalah. 

6. Berfokus pada apa yang kita mampu dan bisa

Meningkatkan apa yang sudah kita bisa lebih mudah dan memerlukan lebih sedikit tenaga ketimbang memaksakan diri untuk berubah seperti orang lain. 

7. Fokus pada solusi

Ubah metode berpikir ke arah mencari solusi dibandingkan dengan menolak pikiran negatif. Misalnya dari “Bagaimana kalau itu terjadi?” menjadi “Apa yang harus aku lakukan untuk mengantisipasinya?” 

8. Meletakkan harapan pada diri sendiri

Mulailah untuk meletakkan harapan tertinggi pada diri sendiri alih-alih orang lain, bahkan meskipun kamu sadar bahwa kamu tidak sempurna dan sering gagal. 

9. Adil pada dirimu 

Berlatih berkompetisi dengan diri sendiri dengan menargetkan untuk menjadi lebih baik dibanding dirimu sebelumnya. Jangan lagi membandingkan kekuranganmu dengan kelebihan orang lain. 

First Aid untuk Mengatasi Hilangnya Kepercayaan Diri 

Dalam situasi dan kondisi tertentu, kamu mungkin mengalami kehilangan kepercayaan diri secara mendadak tidak tahu bagaimana menyikapinya. Dalam situasi seperti ini, kamu bisa melakukan hal berikut:

  • Bediri
  • Posisi victory
  • Tarik napas dalam dengan format 4-4-4 
  • Lakukan selama 10-15 menit

Kamu juga harus tahu kapan kamu membutuhkan bantuan, yaitu: 

  • Kapan kamu butuh bantuan: 
  • Kondisi menetap lebih dari 2 minggu
  • Metode self help gagal
  • Fungsi sehari-hari mulai terganggu

Nah, itulah beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kepercayaan diri, Sobat Cakap. Ingat ya, kondisi insecure, cemas, dan tidak percaya diri harus diperlakukan sebagai gangguan pada otak dan sangat umum terjadi. 

Menyadari hal tersebut akan membawamu pada pemahaman yang lebih baik dalam melakukan cara-cara untuk meningkatkan kepercayaan diri di atas. Semoga pembahasan kali ini bermanfaat ya, Sobat Cakap! 

Bagi sobat Cakap yang suka dengan pembahasan terkait pengembangan diri seperti ini, kamu bisa download aplikasi Cakap, lho! Akan ada webinar gratis Cakap Upskill yang diberikan oleh profesional di bidangnya sehingga kamu bisa bertanya dan berdiskusi. Yuk, download aplikasinya! #SiapaCakapDiaDapat

Baca juga: 

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.