Bahasa Jepang Selamat Malam: Konbanwa VS Oyasumi

bahasa jepang selamat malam
Bahasa Jepang Selamat Malam: Konbanwa VS Oyasumi

Aisatsu atau salam adalah salah satu materi pembelajaran dasar dalam bahasa Jepang yang wajib dikuasai oleh pemula. Meski demikian, beberapa salam mungkin sedikit membingungkan. Misalnya ucapan salam yang diucapkan pada malam hari, yaitu konbanwa dan oyasuminasai. Lalu apa bedanya? Yuk, bahas satu per satu! 

Konbanwa(こんばんは)

konbanwa
Photo by jcomp from freepik

Konbanwa secara harfiah berarti “malam ini”, namun sebagai salam lebih sering diterjemahkan sebagai “selamat malam” dalam bahasa Indonesia. Biasanya konbanwa digunakan setelah matahari terbenam, yaitu sekitar jam 6 sore ke atas. 

Salam ini diucapkan ketika kamu bertemu dengan seseorang pada malam hari, baik dalam suasana formal maupun informal. Meski demikian, tidak seperti salam lainnya, konbanwa sebenarnya jarang digunakan di antara sesama teman atau anggota keluarga yang dekat. 

Sudah Tahu Level Bahasa Jepangmu? Ikuti Placement Test Cakap untuk Mengetahuinya!

Oyasuminasai(おやすみなさい)

Sama-sama digunakan pada malam hari, oyasuminasai secara harfiah berarti “silakan beristirahat” atau “selamat istirahat”. Kebalikan dari konbanwa, salam ini digunakan hanya ketika berpisah dengan seseorang pada malam hari. 

Kata oyasuminasai sedikit terkesan formal karena akhiran –nasai sendiri adalah bentuk lebih formal untuk meminta seseorang melakukan sesuatu. Dalam percakapan sehari-hari, oyasumi juga bisa digunakan dengan kesan yang lebih kasual atau santai. 

Raih Beasiswa Kuliah di Jepang dengan Kursus Bahasa Jepang di Cakap

Contoh Kalimat “Selamat Malam”

contoh kalimat selamat malam bahasa jepang
Photo by Ethan Brooke from Pexel

Agar lebih paham, yuk simak contoh penggunaan konbanwa dan oyasuminasai dalam kalimat bahasa Jepang berikut ini!

  • こんばんは。みんなはどこですか?
    Konbanwa. Minna wa doko desu ka?
    “Selamat malam. Yang lain ada di mana?”
  • こんばんは!きょうのべんきょうはどうでしたか?
    Konbanwa! Kyou no benkyou wa dou deshita ka?
    “Selamat malam! Bagaimana pelajaran hari ini?” 
  • こんばんは、リカさん。毎日毎日雨ですね。おげんきですか?
    Konbanwa, Rika-san. Mainichi mainichi ame desu ne. Ogenki desuka?
    “Selamat malam, Rika-san. Setiap hari selalu hujan ya. Apa kabar?”
  • じゃ、今日はこれですべてです。 おやすみなさい。
    Ja, kyou wa kore de subete desu. Oyasuminasai.
    “Baik, hari ini sampai di sini dulu. Selamat istirahat.” 
  • おやすみ。またらいしゅう。
    Oyasumi. Mata raishuu.
    “Selamat istirahat. Sampai jumpa minggu depan.” 

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan bedanya penggunaan salam selamat malam dalam bahasa Jepang, konbanwa dan oyasumi. Hal lain yang perlu diketahui, di Jepang ucapan “semoga mimpi indah” tidak umum digunakan sebagai salam. Oleh karena itu, kamu hanya perlu mengucapkan oyasumi ketika berpisah karena sudah dapat berarti “selamat tidur”. 

Mau tahu lebih banyak tentang bahasa Jepang sehari-hari? Kamu bisa banget ngambil les bahasa Jepang di Cakap, lho. Selain pembelajaran yang disesuaikan dengan hasil Placement Test, kamu juga bisa menyesuaikan jadwal belajarmu. Download aplikasi Cakap dan daftar kursusnya sekarang, yuk! #SiapaCakapDiaDapat

Baca juga: 

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.

Tips & Trik E-Book

Lancar Bahasa Jepang Untuk Bisa Berkarir di Perusahaan Global

Keuntungan berbahasa Jepang:

    Saya bersedia menerima informasi & promosi seputar Cakap

      Saya bersedia menerima informasi & promosi seputar Cakap

      #SiapaCakapDiaDapat