10 Persiapan Nonton Konser K-Idol, K-Pop Fans Wajib Tahu!

persiapan nonton konser k-idol
Image by Drazen Zigic on Freepik

Sudah siap untuk menonton berbagai konser K-Pop yang akan hadir sepanjang tahun ini? Bagi kamu yang baru pertama kali menonton konser grup idola Korea, persiapkan dirimu untuk pengalaman yang berbeda dari konser lainnya. Untuk itu, kamu mungkin akan membutuhkan persiapan yang berbeda pula. Yuk, simak persiapan nonton konser K-Idol berikut ini! 

10 Persiapan Nonton Konser K-Idol untuk Pengalaman Terbaikmu

Berikut adalah hal-hal yang perlu kamu persiapkan untuk nonton konser K-Pop atau K-Idol favoritmu tahun ini: 

1. Pastikan tiketmu 

Tiket konser K-Idol biasanya dibeli secara online sehingga kamu hanya akan mendapatkan e-ticket dengan barcode yang tidak perlu dicetak. Saat kamu di lokasi konser nanti, barcode yang ada di tiket tersebut akan dipindai oleh petugas dan kamu akan mendapatkan wrist band untuk masuk ke venue. Sebelumnya, pastikan kembali informasi terkait kategori tiketmu sebelum kamu menukarkannya, ya!

2. Siapkan lightstick

Persiapan nonton konser K-Idol belum lengkap tanpa adanya benda bercahaya yang disebut dengan lightstick. Biasanya, setiap grup memiliki lightstick official dengan warna dan bentuk tersendiri yang menjadi pembeda dengan lightstick dari grup lain. Sebelum konser, pastikan lightstick-mu bisa menyala dan baterainya sudah terisi dengan penuh, ya!

3. Hafal fanchant

Fanchant adalah nyanyian atau teriakan yang berupa kalimat-kalimat untuk mengiringi lagu dan menyemangati grup K-Idol saat sedang tampil. Alih-alih menyanyikan seluruh lagunya, fans K-Pop hanya akan bersuara sesuai dengan fanchant yang telah diatur. Cari tahulah fanchant untuk lagu-lagu dari grup idol yang akan ditonton agar nanti kamu bisa nge-hype mereka dengan maksimal! 

4. Jaga kesehatan

Saat menonton konser, kamu akan berada di ruangan dengan suara musik yang keras bersama dengan ribuan penggemar lainnya. Oleh karena itu, jauh-jauh hari sebelum konser dilaksanakan, kamu juga harus menjaga fisik dan kesehatanmu, ya! Jangan sampai kamu jatuh sakit mendekati hari-H konser atau pingsan saat mengantre masuk ke venue

5. Bawa kipas portable

Persiapan nonton konser K-Idol selanjutnya adalah membawa kipas angin portable atau mini fan. Di mana pun venue konsernya, akan sangat mungkin kamu untuk kepanasan di dalamnya karena ikut bernyanyi dan berteriak. Mini fan atau kipas portable akan memberimu sedikit kesejukan saat menonton konser maupun saat mengantre untuk penukaran tiket. 

6. Powerbank jangan ketinggalan! 

Saat menonton konser K-Pop, kamu sudah harus berada di lokasi beberapa jam sebelum konser dimulai untuk mengantre penukaran tiket dan sebagainya. Oleh karena itu, sama seperti tenagamu yang mungkin berkurang baterai smartphone-mu akan mengalami hal yang sama. Selain itu, powerbank juga dapat berguna untuk mengisi daya mini fan yang kamu bawa jika baterainya habis. 

7. Bawa minuman dan makanan ringan

Saat mengantre masuk ke venue, kamu mungkin akan mengantre dan menunggu cukup lama bahkan berpanas-panasan di bawah sinar matahari. Oleh karena itu, sangat disarankan agar kamu membawa minuman dan makanan ringan agar tetap terhidrasi dan dapat tambahan energi. Bagi kamu yang punya penyakit tertentu jangan lupa bawa obat-obatan seperlunya, ya!

8. Gunakan tas kecil saja

Selanjutnya dalam persiapan nonton konser K-Idol adalah menyimpan semua barangmu dalam tas yang tidak mengganggu seperti tote bag. Hindari tas yang terlalu kecil karena mungkin tidak bisa memuat barang-barangmu dan berujung harus ditenteng kesana kemari. Jangan juga menggunakan tas yang terlalu besar seperti ransel besar yang dapat mengganggu orang lain dan tidak aman. 

9. Pakai pakaian yang nyaman

Penampilan juga termasuk dari persiapan nonton konser K-Idol yang harus kamu perhatikan. Meski ingin tampil lebih, pastikan kamu mengenakan pakaian yang nyaman dan memungkinkan kamu untuk leluasa bergerak. Tidak disarankan kamu menggunakan sepatu seperti high heels karena selain tidak nyaman juga mungkin melukai orang lain saat berdesakan.  

10. Patuhi peraturan dari promotor

Persiapan nonton konser K-Idol yang terakhir adalah dengan memperhatikan peraturan yang diberikan oleh promotor. Peraturan tersebut biasanya dibuat untuk menjaga kenyamanan dan keamanan, baik bagi pengunjung maupun K-Idol yang sedang tampil. Jangan sampai kamu tidak diizinkan masuk atau bahkan dikeluarkan dari venue karena dianggap melanggar peraturan, ya! 

Nah, itulah 10 persiapan nonton konser K-Idol yang perlu kamu ketahui untuk yang baru pertama kali menonton. Semoga artikel ini memberimu pencerahan dan kamu bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik sebelum merasakan hype-nya konser K-Idol, ya! 

Baca juga: 

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.