Setiap bahasa memiliki kosakatanya masing-masing untuk memanggil orang tersayang. Contohnya seperti yeobo dalam bahasa Korea atau honey dalam bahasa Inggris. Lalu, bagaimana dengan bahasa Jepang?
Nah, ada beberapa panggilan sayang dalam bahasa Jepang dengan arti yang berbeda-beda. Agar tidak salah kaprah, kamu harus mengetahui artinya. Yuk, cari tahu panggilan sayang dalam bahasa Jepang serta artinya!
Table of Contents
Panggilan Sayang dalam Bahasa Jepang untuk Istri
Pasangan menikah biasanya memanggil satu sama lain dengan nama masing-masing dengan akhiran –san. Namun, ketika berbicara sebagai orang tua, suami terkadang memanggil istrinya dengan “okaasan” yang artinya “ibu”. Selain itu, ada beberapa panggilan sayang lainnya, yaitu:
1. 妻 (Tsuma)
Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, arti 妻 (tsuma) yaitu “istriku”. 妻 (tsuma) merupakan salah satu panggilan untuk istri paling umum di Jepang.
Perlu dicatat kalau panggilan ini hanya untuk memanggil istri sendiri. Jadi, tsuma bukan kata ganti istri secara general yang bisa kamu bebas pakai dalam sebuah percakapan.
Contoh kalimat:
私と妻はハネムーンで済州島に行きます。
Watashi to tsuma wa hanemuun de Jeju-shima ni ikimasu.
Saya dan istri pergi ke Pulau Jeju untuk bulan madu.
2. 家内(Kanai)
家内(kanai) merupakan salah satu panggilan untuk istri dalam bahasa Jepang. Secara harfiah, kanai artinya adalah di dalam rumah. Hal ini karena pada zaman dulu istri menghabiskan waktunya di rumah, sedangkan sang suami bekerja.
Namun begitu, di era modern seperti sekarang, kanai merupakan sebuah panggilan yang sopan. Sama seperti tsuma, kanai juga hanya dipakai untuk memanggil istri sendiri, tidak bisa untuk menyebut istri dalam percakapan dengan orang lain.
Contoh kalimat:
こちらは家内です。
Kochira wa kanai desu.
Ini istri saya.
3. 女房(Nyoubou)
女房(nyoubou) merupakan salah satu panggilan untuk istri dalam bahasa Jepang. Panggilan sayang yang satu ini sudah tidak dipakai oleh anak-anak muda. Biasanya yang menggunakannya adalah pasangan yang sudah tua atau lanjut usia.
女房 (nyoubou) bersifat informal yang hanya bisa dipakai ketika lawan bicaramu adalah keluarga atau teman dekat. Sama seperti tsuma dan kanai, nyoubou seringnya dipakai untuk memanggil istri sendiri.
Contoh kalimat:
はなさんは良き女房になった。
Hana-san wa yoki nyoubou ni natta.
Hana menjadi istri yang baik.
Panggilan Sayang dalam Bahasa Jepang untuk Suami
Beberapa panggilan sayang yang umum digunakan untuk memanggil suami dalam bahasa Jepang adalah:
4. 主人 (Shujin)
主人 (shujin) merupakan panggilan sayang dalam bahasa Jepang untuk suami. Panggilan ini adalah cara tersopan untuk membicarakan suamimu dalam bahasa Jepang.
Secara harfiah, 主人 (shujin) artinya adalah tuan rumah. Ini menunjukkan sistem patriarki Jepang di zaman dulu. Namun begitu, panggilan ini adalah panggilan yang tepat ketika kamu dalam situasi formal.
Contoh kalimat:
ご主人の職業はなんですか?
Goshujin no shokugyou wa nan desuka?
Apa pekerjaan suami Anda?
5. あなた (Anata)
Secara harfiah, あなた (anata) artinya adalah kamu. Namun, banyak perempuan Jepang yang telah menikah menggunakan panggilan ini ketika berbicara dengan suaminya. Dalam bahasa Indonesia, あなた (anata) memiliki arti yang sama dengan ‘sayang’.
Contoh kalimat:
大好きなあなたと一緒にいる時間が一番幸せです。
Daisukina anata to issho ni iru jikan ga ichiban shiawase desu.
Aku paling bahagia saat menghabiskan waktu bersamamu, orang yang kucintai.
Panggilan Sayang dalam Bahasa Jepang untuk Pacar
Perlu diketahui, orang Jepang umumnya menggunakan nama keluarga untuk memanggil satu sama lain meskipun sudah berteman cukup dekat. Dalam hubungan pacaran, memanggil satu sama lain dengan nama depan juga sudah termasuk panggilan sayang.
Selain itu, untuk pacar perempuan memanggil dengan tambahan akhiran –chan. Selain itu, setiap orang bisa memanggil dengan nama pendek yang khas, misalnya Takumi menjadi “Takkun”, Mayuyu menjadi “Mayu-chan” dan sebagainya.
Lalu gimana sih panggilan sayang untuk pacar ketika dibicarakan kepada orang lain? Ada tiga panggilan yang bisa digunakan.
6. 恋人 (Koibito)
恋人 (koibito) merupakan panggilan sayang dalam bahasa Jepang untuk pacar. Nah, ketika seseorang memperkenalkan pacarnya sebagai 恋人 (koibito), artinya ia dan pasangannya sudah berpacaran lama dan cukup serius untuk melanjutkan ke jenjang pernikahan. 恋人 (koibito) dapat digunakan baik untuk perempuan maupun laki-laki.
Contoh kalimat:
先週私は恋人と映画を見に行きました。
Senshuu watashi wa koibito to eiga o mi ni ikimashita.
Minggu lalu aku pergi menonton film dengan pacar.
7. 彼女 (Kanojo)
彼女 (kanojo) merupakan panggilan sayang dalam bahasa Jepang untuk pacar perempuan. 彼女 (kanojo) secara harfiah artinya dia, tapi konteksnya untuk perempuan.
Contoh kalimat:
彼女はバンドンにすんでいます。
Kanojo wa Bandung ni sunde imasu.
Pacar saya tinggal di Bandung.
8. 彼氏 (Kareshi)
Arti dari 彼氏 (kareshi) yaitu pacar dan biasanya digunakan untuk memanggil pacar laki-laki. 彼氏 (kareshi) hampir sama dengan koibito. Perbedaannya, 彼氏 (kareshi) maknanya tidak seberat koibito.
Contoh kalimat:
彼氏は医者だから、忙しいです。
Kareshi wa isha dakara, isogashii desu.
Pacarku seorang dokter, jadi dia sibuk.
Nah, udah tahu mau pakai panggilan apa untuk pasanganmu? Selain nama kesayangan, kamu juga perlu tahu love language kamu apa. Dengan begitu, pasanganmu lebih mengerti kamu dan hubunganmu semakin erat.
Kalau Sobat Cakap suka banget dengan budaya Jepang, kamu bisa mulai belajar di kelas Bahasa Jepang Cakap, lho. Jadwal yang fleksibel cocok banget buat kamu yang punya kesibukan lain seperti sekolah, kuliah, bahkan bekerja. Yuk, daftar kelasnya sekarang! #SiapaCakapDiaDapat
Baca Juga: