Cakap Masuk dalam Daftar Forbes Asia 100 to Watch 2022

cakap forbes asia 100 to watch

Akhir Agustus lalu, Forbes Asia merilis daftar perusahaan kecil dan rintisan (startup) yang sedang “naik daun” di kawasan Asia-Pasifik. Melalui daftar ini, Forbes menyoroti perusahaan-perusahaan kecil dan rintisan dalam menghadapi tantangan dunia nyata dengan pemikiran yang baru serta produk dan layanan yang inovatif. 

Kabar baiknya, Cakap termasuk dalam salah satu dari 100 perusahaan dalam daftar tersebut untuk kategori Education & Recruitment. Dituliskan bahwa selain menyediakan pelatihan bahasa asing untuk pekerja dengan pembelajaran komunikatif dua arah, Cakap juga tengah mengembangkan Virtual Reality dan platform Metaverse. 

Dengan total 15 negara dalam daftar, Singapura dan Hong Kong menjadi penyumbang terbanyak dalam Forbes Asia 100 to Watch 2022 ini. Komunitas startup Singapura menyumbang 19 perusahaan, sementara Hong Kong 16 perusahaan. 

Total ada 8 perusahaan asal Indonesia yang mewakili berbagai kategori, di mana Cakap menjadi satu-satunya untuk kategori Education & Recruitment. Delapan perusahaan Indonesia dalam Forbes Asia 100 to Watch 2022, yaitu:

  1. Alami (Finance) 
  2. Astro Technologies (E-commerce & Retail)
  3. AwanTunai (Finance)
  4. Cakap (Education & Recruitment)
  5. Desty (E-commerce & Retail)
  6. Jiwa Group (Food & Hospitality)
  7. Kargo Technologies (Logistics & Transportation)
  8. Verihubs (Enterprise Technology)

Daftar Forbes Asia 100 to Watch pertama dirilis tahun 2021 lalu yang memuat daftar perusahaan di Asia-Pasifik yang gesit bertumbuh dalam pandemi. Tahun ini Forbes kembali merilis daftar yang sama dalam 11 kategori, yaitu:

  1. E-Commerce & Retail 
  2. Enterprise Technology
  3. Finance
  4. Logistic & Transportation
  5. Food & Hospitality
  6. Construction & Engineering
  7. Agriculture
  8. Education & Recruitment
  9. Entertainment & Media
  10. Consumer Technology
  11. Biotechnology & Healthcare. 


Dengan masuknya Cakap dalam daftar Forbes Asia 100 to Watch 2022 tentunya menjadikan Cakap semakin terpacu untuk memberikan layanan terbaik. Cakap akan terus meningkatkan kurikulum dan mengembangan teknologi yang semoga dapat menghadirkan pengalaman belajar daring yang lebih baik ke depannya. #SiapaCakapDiaDapat

Baca juga: 

Hilda
Passionate about education and crafting captivating content, I am a dedicated Content Writer with 5 years of experience in the education industry. I excel at crafting compelling narratives that educate, inspire, and entertain across various topics and subject matters. With a background in Japanese studies, I bring a unique perspective to writing about Japanese culture and language.