Cakap, Top Choice Learning Platform.   Download Cakap  
Cakap, Top Choice Learning Platform

5 Metode Belajar Inggris yang Menyenangkan untuk Anak

Metode Belajar Inggris yang Menyenangkan untuk Anak
5 Metode Belajar Inggris yang Menyenangkan untuk Anak

Banyak orang tua mulai mengajarkan bahasa Inggris kepada anaknya sejak usia dini. Menurut riset, usia ideal untuk belajar bahasa Inggris adalah di bawah 10 tahun. Kenapa harus sejak dini? Jika dibiasakan dari kecil, anak juga akan lebih cepat fasih.

Selain itu, saat ini informasi dan ilmu sudah tersebar di mana-mana, terutama di internet. Nah, kebanyakan informasi tersebut menggunakan bahasa Inggris. Jika anak Anda bisa bahasa Inggris, maka ia pun akan bisa menyerap lebih banyak informasi.

Namun, orang tua biasanya harus memutar otak untuk mencari metode belajar yang menyenangkan bagi anaknya. Memaksa anak untuk mempelajari sesuatu yang tidak ia sukai hanya akan membuat sang anak jadi malah semakin malas atau bahkan membenci pelajaran tersebut.

Oleh karena itu, 5 metode belajar Inggris ini bisa Anda jadikan panduan untuk mengajarkan bahasa Inggris kepada buah hati Anda.

Ikut berbicara bahasa Inggris di rumah

source: giphy.com

Dalam belajar bahasa, kita akan lebih cepat fasih jika lingkungan di sekitar kita menggunakan bahasa yang sedang kita pelajari. Jika orang tua terbiasa berbicara bahasa Inggris dengan anak, maka anak-anak juga akan lebih terbiasa.

Jika orang tua memiliki kemampuan bahasa Inggris yang terbatas, tidak masalah. Gunakan bahasa Inggris untuk aktivitas yang sederhana saja, misalnya “let’s read a book” atau “time to go to bed”. Bisa juga dengan bergantian. Misalnya bicara bahasa Indonesia dengan ayah, bahasa Inggris dengan ibu.

Mendengarkan lagu bahasa Inggris

source: giphy.com

Head, shoulders, knees, and toes…

Ada banyak lagu anak-anak dalam bahasa Inggris. Kebanyakan lagunya juga interaktif dimana anak-anak bisa mengikuti gerakannya serta mengajarkan kosakata-kosakata baru.

Dengan banyak memutar lagu anak-anak berbahasa Inggris, anak jadi bisa mengikuti lagunya dan melatih pelafalannya. Selain itu, Anda juga bisa memutar lagunya di televisi sehingga anak Anda juga bisa belajar membaca lirik berbahasa Inggris.

Manfaatkan gadget

source: giphy.com

Banyak orang tua takut memberikan anaknya gadget karena takut ketagihan. Namun, anak juga bisa belajar banyak dari gadget. Lewat gadget, anak bisa mengakses informasi mulai dari buku, film, video hingga game edukatif.

Saat menggunakan gadget, anak secara tidak langsung “dipaksa” untuk memahami instruksi-instruksi yang ada sehingga bisa menonton, membaca, atau bermain game. Walaupun begitu, anak-anak tetap senang dan terhibur saat melakukannya.

Namun screentime­-nya tetap harus dibatasi ya. Biar bagaimanapun, menggunakan gadget terlalu lama juga tidak baik untuk anak. Informasi, video, atau game yang dimainkan anak juga harus dipantau.

Nonton film berbahasa Inggris bareng

source: giphy.com

Selain bagus untuk belajar bahasa, nonton film juga jadi sarana untuk family time dan lebih dekat dengan si kecil! Dari film, anak-anak bisa belajar kosakata baru sekaligus melatih aksen dan pelafalan yang benar.

Ada banyak film animasi yang cocok baik untuk audiens anak-anak maupun dewasa. Anda bisa mulai misalnya dari film-film Disney. Setelah selesai nonton, Anda bisa mendiskusikan film tersebut dengan anak Anda.

Belikan buku cerita bahasa Inggris

source: giphy.com

Kalau anak Anda suka membaca buku atau dibacakan cerita, memberikan buku bahasa Inggris juga bisa menjadi cara yang bagus. Saat ini ada banyak buku bahasa Inggris untuk anak-anak yang bagus.

Pilihlah buku dengan ilustrasi menarik atau buku interaktif sehingga anak lebih tertarik. Bisa juga dengan membelikan buku cerpen khusus untuk belajar bahasa Inggris.

Agar lebih dekat dengan anak, bacakan buku tersebut sebelum anak Anda tidur. Jika anak Anda sudah lancar membaca, Anda bisa bergiliran dengan anak Anda untuk membaca cerita. Tujuannya adalah untuk melatih kemampuan membaca dan pelafalan anak Anda.

Belajar secara menyenangkan dan interaktif juga bisa anak Anda dapatkan di Cakap Kids. Dengan pengajar yang berpengalaman menangani anak-anak dan materi-materi yang berhubungan dengan keseharian anak, pengalaman belajar anak jadi tidak membosankan

Belajar Bahasa Inggris Lebih Menyenangkan dengan Tutor Cakap!

Lely
Saya adalah pencinta sastra dan gemar menyelami tulisan-tulisan lama. Saya percaya bahwa “Menulis, menciptakan ide/gagasan, dan berbagi pengetahuan adalah cara untuk tetap ada dalam pusaran sejarah”.